Alpukat merupakan salah satu buah yang memiliki banyak kandungan vitamin di dalamnya. Jarang sekali ditemukan sebuah alpukat dapat matang merata secara sempurna. Untuk itu kali ini kita akan membahas mengenai cara agar alpukat dapat matang sempurna, yuk langsung simak artikel berikut ini!
Biasanya alpukat akan matang ketika sudah di petik dari pohon dan mengalami proses pendiaman selama beberapa waktu. Sangat jarang ditemukan buah ini matang di pohon. Beragam cara orang untuk mematangkan alpukat mulai dari disimpan dalam plastik, tidak dimasukkan ke dalam lemari pendingin, di endapkan dalam tumpukan beras, dan masih banyak cara lainnya.
Alpukat yang telah matang tentu akan sangat lezat rasanya, buahnya yang mengeluarkan rasa manis dan memiliki tekstur yang legit akan bertambah nikmat jika dijadikan jus. Upaya agar alpukat cepat matang, sebelumnya anda perlu mempelajari arti dari setiap warna kulit alpukat. Ketika anda membandingkan beberapa alpukat segar, periksalah warna luar kulit alpukat dan juga tekstur kulitnya. Berawal dari sinilah anda dapat membandingkan, buah alpukat mana yang tingkat kematangan nya bagus. Berikut beberapa cara agar alpukat cepat matang:
-
Memasukkan ke kantong beras
Jika alpukat yang anda miliki masih berwarna hijau terang masukkanlah alpukat di dalam kantong beras dalam kurun waktu 3-4 hari agar alpukat matang dengan baik dan sempurna. Mengapa di dalam kantong beras? Sebab gas yang terkandung dalam kantong tanpa udara akan mempercepat proses pematangan buah alpukat. Setelah alpukat anda telah matang, segeralah di makan atau diolah. Sebab alpukat yang telah matang tidak memiliki waktu lama, alpukat hanya akan bertahan selama 2 hari di suhu ruang. Jika anda menyimpan nya di lemari es, alpukat akan bertahan setidaknya selama 5 hari sebelum akhirnya akan membusuk.
-
Didiamkan bersama pisang
Belum banyak yang mengetahui bahwa pisang dapat membantu proses pematangan alpukat lho! Dengan kandungan hormon etilen yang dimiliki oleh buah pisang, alpukat akan terangsang untuk mempercepat proses pematangan. Proses ini merupakan cara pematangan alami yang dilakukan untuk buah alpukat. Caranya cukup mudah, gabungkan pisang dan alpukat dalam satu kantong kertas. Kantong kertas sendiri berfungsi untuk menjebak gas etilen yang dihasilkan oleh buah tersebut dan mempercepat proses pematangan. Proses ini akan berjalan begitu cepat setidaknya hanya membutuhkan waktu semalaman, maka dari itu penting untuk anda mengeceknya secara berkala.
-
Meletakkan dibawah sinar matahari
Dengan bantuan sinar matahari proses pematangan buah alpukat akan menjadi lebih cepat, hal ini dikarenakan suhu yang lebih hangat akan mempercepat proses pematangan. Oleh sebab itu, cobalah pindahkan alpukat pada tempat yang terkena sinar terik matahari seperti di dekat jendela atau tempat yang terkena sinar matahari dalam rumah anda. Pastikan alpukat mendapatkan sinar matahari secara keseluruhan untuk mempercepat proses pematangan. Pertanda alpukat anda telah matang, yaitu dengan berubahnya warna kulit menjadi hijau tua.
-
Membiarkan nya di meja
Cara yang sering orang lakukan dan tidak ribet ialah dengan membiarkan nya di atas meja. Dengan begitu anda tidak perlu repot untuk mengecek nya sewaktu-waktu karena akan langsung terlihat di atas meja. Biarkan alpukat diatas meja hingga beberapa hari, lama-kelamaan warna dan tekstur kulitnya akan berubah menjadi hijau tua yang menandakan alpukat anda telah siap untuk di santap.
Nah itulah informasi mengenai cara agar alpukat matang sempurna yang telah dirangkum oleh tim Ensipedia. Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat untuk anda, dan jangan lupa untuk simak berbagai artikel lainnya dengan pembahasan yang tidak kalah menarik tentunya.